Pages

21 November, 2015

Puisi akrostik: FARIS PRATAMA HERMAWAN

Fyuuh... pemuda ini begitu mencengangkan saat
Aku mulai mengenalnya
Rentetan kegiatannya begitu padat
Inginkan waktunya tak tersia
Semaksimal mungkin

Perbaikan diri senantiasa ia usahakan
Raih ridaNya dengan ilmu
Amalan sunnah pun ia
Tegakkan sebisa mungkin
Adalah ustad sebagai sumber langsung
Menuntut ilmu
Akhirat yang akhirnya mendatangkan kebaikan dunia

Hebat sekali semangatnya
Embuskan rasa malu pada diri yang sering beralasan karena
Ringkihnya hati
Malas yang diikuti
Ambooi... malulah kawan padanya
Walaupun jam kerjanya tak leluasa
Andai pun jarak menjadi penghalang
Namun baginya itu semua tak akan jadi alasan mundur

*puisi akrostik FARIS PRATAMA HERMAWAN yang request hehe

Meta morfillah

No comments:

Post a Comment

Text Widget