Pages

30 March, 2017

Tokoh antagonis

TOKOH ANTAGONIS

Tidak berarti jahat. Hanya berlawanan dengan protagonis. Banyak yang tak mau memerankannya, sebab biasanya akan dibenci. Biasanya pula bukanlah tokoh utama.

Namun ada kalanya kita harus menjadi antagonis dalam sebuah peran. Sebab bila semua protagonis, tidak akan ada konflik dan pembelajaran. Tidak ada yang berani atau vokal atau lantang menyuarakan aspirasi.

Sebatas peran saja, menjadi antagonis untuk menegakkan kebenaran. Mengatakan yang benar sekalipun itu pahit. Dan aku lebih menyukai orang yang antagonis, kritis, tapi tetap walk the talk dan menjaga adab, sebagai teman yang menyadarkan jika kita salah. Bukan sebaliknya, selalu mengiyakan meski kita salah.

*pose ala drama korea, muka jutek princess

Meta morfillah

No comments:

Post a Comment

Text Widget