Pages

15 July, 2012

H2O



Tuesday, 30 March 2010 at 22:07

Kalo ngedenger ada orang bilang “Badai pasti berlalu”, tha percaya dan yakin banget memang akan berlalu.
Tetapi, coba perhatikan keadaan laut tersebut setelah badai. Hanya akan reda sejenak bukan? Kemudian desiran ombak akan datang silih berganti, memberi riak kehidupan bagi sang laut. Bentuk ombak itu pun bermacam kiranya. Ada besar, ada kecil, susul menyusul, berjeda. Coba bayangkan bila laut itu tak dihinggapi sang ombak, apakah akan menarik? Diam, tenang, tak bergejolak, seakan tak hidup. Hmm,,pasti sepi tuh pantainya, ga ada turis :P .
Jadi,,kalau tha tarik sebuah kesimpulan atau teori tha (again!!) jadi sebuah persamaan seperti ini :

Kehidupan (H) = laut
Ombak (O)=masalah


Unsur yg paling dibutuhkan dalam hidup ini adalah air. Rumusan kimianya adalah H2O yg bila diuraikan:

H+H+O = dibacanya (menurut tha) Hidup tambah Hidup apabila ditambah Masalah

So, meta (untuk diri sendiri) dan teman-teman ,,jangan mengeluh kalau punya masalah. Selalu ada pelajaran yang dapat dipetik kan tiap abis dapet masalah? Pasti ada yg nambah dari kalian. Misalnya abis kecopetan, nanti kalian jadi nambah waspada gitu..hehe.

-Pikiran seorang meta-

Meta morfillah
30 Maret 2010
8:50 PM

No comments:

Post a Comment

Text Widget