Pages

09 November, 2025

[Review buku] Sendiri

Judul: Sendiri
Penulis: Tere Liye
Penerbit: Sabakgrip
Dimensi: 318 hal, cetakan
ISBN: 9786238882281

Kematian Susi membuat Bambang yang berusia 70 tahun berduka. Seakan kehilangan pijakan setelah sang istri tiada. Keempat anaknya yang khawatir berusaha menjaga ayah mereka, namun sebuah mimpi mengubah psikologis ayahnya. Hidupnya yang kini sendiri setelah kehilangan belahan jiwanya menemukan sebuah misi berdasarkan teka-teki di mimpi. Benarkah ia akan bertualang seperti pesan istrinya sebelum meninggal? Apa yang ia temukan saat ia mencari?

Bab awal rasanya saya bisa bersimpati dengan tokoh utama. Duka yang dalam membuat berhalusinasi. Namun saat konflik dan genre berubah menjadi fantasi, saya agak terhibur tapi kurang dapat rasa yang awalnya sudah deep. Ternyata memang buku ini ditujukan untuk remaja usia 15+. Seru memang, tapi makna kehilangan menjadi light dan malah menimbulkan pertanyaan tidak logis tentang Susi di ending. 
 
Cocok dibaca untuk remaja yang suka genre fantasi, petualangan, dan belajar memaknai kehilangan.

Saya apresiasi 3 dari 5 bintang.

Meta Morfillah

#1hari1tulisan #bookstagram #OWOBMembaca2025 #oneweekonebook #resensibuku #reviewbuku #bacabuku #sendiri #tereliye #metamorfillah #fiksi #kubusetengahtujuh #komunitasbukuseru #bestreviewer_komplek

No comments:

Post a Comment

Text Widget