Pages

05 March, 2022

[Review buku] Bukavu


Judul: Bukavu
Penulis: @helvytianarosa 
Penerbit: Lingkar Pena
Dimensi: 228 hlm, 20.5 cm, cetakan pertama April 2008
ISBN: 9791367332

Kumpulan #cerpen yang terdiri dari 18 #kisah dengan #konflik dan #penokohan yang kuat. Meski tetap unsur #puitis penulis tetap menonjol dan diksinya mantap. Betul komentar Putu Wijaya bahwa cerpen tak sanggup membatalkan penulis dari seorang penyair. Judul-judulnya saja bersayap, dalam, bermakna.
Meski kisah yang dituliskan sudah lama, seperti tentang GAM,  Timor Timur, tsunami Aceh, Madura-Dayak di Sampit, hingga internasional seperti di Serbia dan Bukavu, namun relevansinya masih sama hingga saat ini.

Saya suka sekali cara penulis mendeskripsikan seakan berpuisi namun tidak lebay secara cerpen. Semangat tiap tokohnya terasa hidup. Merinding membayangkan tiap adegan perjuangan yang disajikan. Tidak semua ending cerpennya memiliki twist, ada yang dibiarkan begitu saja untuk bebas diinterpretasikan pembaca, namun tidak menggantung kosong.

Saya apresiasi 5 dari 5 bintang.

Meta morfillah

#1hari1tulisan #bacabuku #reviewbuku #resensibuku #helvytianarosa

No comments:

Post a Comment

Text Widget