Pages

18 July, 2025

[Review buku] Cerita kulkas

Judul: Cerita kulkas
Penulis: Shindy Farrahdiba
Penerbit: MediaKita
Dimensi: 204 hal, cetakan kedelapan 2019, edisi digital ipusnas
ISBN: 9789797946906

Tosca namanya. Sesuai warnanya. Ia baru diaktifkan di rumah kecil milik pasangan bernama Kafka dan Nagita. Sebagai kulkas dengan pemilik pertamanya ia melewati hari-hari dengan menyimpan makanan, minuman, kreasi Kafka, masker Nagita, dan tentunya cerita rumah tangga mereka. Meski sudut pandangnya terbatas di dapur yang sempit, tapi ia memahami dan mengenal orang yang berkaitan dengan hidup Kafka dan Nagita. Pertanyaannya, adakah pemilik kulkas lain yang lebih absurd/gak jelas seperti pasangan pemiliknya?

Sebuah sudut pandang menarik dari benda mati yang kerap kita abaikan keberadaannya. Bersama Tosca yang pandai menyimpan cerita, kita belajar tentang kehidupan awal pernikahan dan adaptasi setahun menikah pasangan muda yang bekerja. Ada saja hal kecil yang menjadi pemicu konflik. Belum lagi mengenal karakter Nagita sebagai ratu drama, suka hal romantis, manja, dan rajin. Lalu Kafka yang cuek, suka main game, suka bereksperimen, dan sayang pada istri. Kisah mereka tidak panjang tiap babnya, manis, dan cukup. Mungkin akan terkesan datar bila dibaca oleh yang menikah lama/sudah punya anak. Sebab konfliknya belum rumit hehe.

Cocok untuk kamu yang mau/baru menikah dan belum punya anak, juga ingin tahu PoV benda mati seperti kulkas.

Saya apresiasi 3 dari 5 bintang.

Meta Morfillah

#1hari1tulisan #bookstagram #resensibuku #reviewbuku #bacabuku #ceritakulkas #shindyfarrahdiba #metamorfillah #fiksi #povbendamati #kulkas

No comments:

Post a Comment

Text Widget