SOSOK
Alhamdulillah, kembali dipertemukan pada bulan Ramadhan. Niat #Nulisrandom2017 selama ramadhan. Kali ini saya sedang terinspirasi sekali dengan Bunda Khadijah, r.a.
Tiap tahun memang bergelut dengan fundraising sebuah acara besar di suatu komunitas. Lebih seringnya menjadi mediator donatur dengan sasaran donasi. Di saat itulah hati sering tergelitik ingin menjadi orang kaya, sehingga bisa membantu donasi beratus juta. Tanpa perlu membuat relawan "meminta-minta donasi".
Tapi, benarkah akan seperti itu? Kadang kita semakin kikir saat memberikan harta yang menurut kita susah payah kita upayakan. Terlebih jika dalam tiap harta benda itu ada history berarti. Memberikannya pada orang lain menjadi teramat sulit.
Di sinilah saya terkesan pada sosok Bunda Khadijah r.a. yang hingga menjelang kematiannya pun beliau berupaya tetap bermanfaat bagi dakwah Islam. Hingga beliau berwasiat jika tidak ada lagi yang bisa dipakai, maka juallah tulang belulangnya demi biaya dakwah Rasul. Totalitas. Seorang MusliMilyarDermawan hingga akhir hayat, yang menurut kita cukup memprihatinkan. Tapi bagi yang bervisi surga itu adalah kekayaan.
Ya Allah, buatlah hatiku sebagaimana hatinya. Condong pada kebaikan dan menjadikan dunia di genggaman, bukan dalam hati. Sungguh, sosok teladan yang amat jauh namun terus memacu diri untuk mendekatinya. Berkahilah, ampunkanlah, dan izinkan aku berkumpul dengannya di surga kelak ya Rabb...
Meta morfillah
No comments:
Post a Comment